Selasa, 30 Oktober 2018

30-10-1938: Ada Kabar yang Menggemparkan AS Tentang Invasi Alien ke Bumi


Hari ini, 80 tahun yang lalu, pukul 20.18 waktu setempat, orang-orang yang baru memindahkan saluran radio mereka ke Columbia Broadcasting System terkejut bukan kepalang saat mendengar kabar ini: "alien dari Mars menginvasi Bumi!".

"Professor Farrell dari Mount Jenning Observatory mendeteksi ledakan di Planet Mars," demikian pengumuman yang disampaikan penyiar radio.

Lalu terdengar suara musik pengiring dansa, yang sesaat kemudian diinterupsi kabar lain yang bikin deg-degan: meteor besar diduga jatuh di ladang pertanian di Grovers Mills, New Jersey.

Kemudian, terdengar laporan dari lokasi kejadian. Ternyata bukan meteor, tapi pesawat dari luar Bumi yang mendarat. Penyiar yang sedang melaporkan langsung mendeskripsikan alien dari Mars keluar dari silinder besar berwarna metalik.

"Astaga," kata penyiar itu. "Ada sesuatu yang menggeliat keluar dari sana, seperti ular abu-abu. Sekarang, muncul lainnya, muncul lagi, dan lagi. Mirip tentakel!"

Lalu, penyiar itu mengaku melihat tubuh si alien. "Besar seperti beruang, berkilau seperti kulit hewan yang basah. Namun wajah itu, Saudara-saudara... tak terlukiskan. Aku harus memaksa diriku untuk tetap menatap mereka: mata itu hitam, berkilat seperti ular. Mulutnya berbentuk seperti huruf V, air liur menetes dari bibir yang tampak berdenyut.

Si penyiar masih nyerocos, ia menyebut makhluk Mars itu menembakkan senjata yang mengeluarkan sinyal ke orang-orang yang berkerumun di sekitar lokasi. Korban-korban berjatuhan, termasuk 7.000 aparat dari National Guardsman. Setelah diserang artileri dan bom, makhluk Mars itu melepas gas beracun ke tanah.

Kemudian, yang terjadi lebih mengerikan lagi, pesawat berbentuk silinder mendarat di Chicago dan St Louis. Terdengar suara-suara riuh dan berisik di layar belakang. Siaran itu terdengar sangat meyakinkan.

Banyak orang tak mendengar kata-kata pembuka yang disampaikan tepat pukul 20.00. "The Columbia Broadcasting System dan stasiun radio yang berafiliasi mempersembahkan Orson Welles dan Mercury Theater dalam sandiwara radio 'War of the Worlds' karya H.G. Wells."

Semua hanya drama. Tapi kepanikan terlanjur terjadi. Di New Jersey, warga yang ketakutan mengevakuasi diri, menyebabkan kemacetan di jalanan. Kantor polisi kewalahan dikerubungi warga yang memohon masker gas agar mereka selamat dari udara beracun yang dibawa alien. Ada lagi yang menuntut perusahaan listrik mematikan daya, supaya makhluk-makhluk Mars tak melihat cahaya rumah mereka.

Salah satu perempuan dikabarkan lari ke sebuah gereja di Indianapolis saat kebaktian malam digelar di sana. "New York hancur! Ini akhir dunia! Pulang dan bersiaplah mati," kata dia.

Orson Welles, pria yang kala itu baru berusia 23 tahun, adalah otak di balik semua kekacauan itu. Ia sutradara drama yang terlihat seperti kejadian nyata itu. Tapi, sama sekali tak ada niat bahwa idenya itu bakal memicu kepanikan.

Saat kabar kepanikan sampai ke CBS, Welles kembali siaran, mengingatkan kembali pada para pendengar bahwa kisah itu fiksi belaka. Apalagi sejumlah rumor menyebut, pertunjukan radio itu menyebabkan sejumlah kasus bunuh diri. Meski tak ada satu pun yang terkonfirmasi.

new_banner_new  

Komisi Komunikasi Federal menginvestigasi program tersebut, dan tak menemukan ada pelanggaran. Namun, sejak itu CBS setuju untuk lebih berhati-hati dalam menyiarkan programnya.

Orson Welles khawatir bukan main karirnya bakal berakhir. Namun, publisitas soal alien yang ia dapatkan membantunya merintis karier di studio Hollywood. Pada 1941, ia menyutradarai, menulis skrenario, memproduksi, dan ikut bermain dalam Citizen Kane -- film yang disebut-sebut sebagai yang terbaik yang pernah dibuat di Amerika Serikat.

Di riwayat lain, pada tanggal yang sama tahun 1983, pemilu demokratis pertama digelar di Argentina. Momen itu terjadi setelah kekuasaan militer selama 7 tahun.

Sementara pada 30 Oktober 2007, Brasil terpilih menjadi tuan rumah Piala Dunia FIFA 2014.

Sejarah lain mencatat pada 30 Oktober 1945, Brigadir Jenderal Mallaby, seorang pimpinan pasukan Sekutu, tewas di Surabaya. Kemudian pada 30 Oktober 1946, uang Republik Indonesia pertama kalinya beredar.

Senin, 29 Oktober 2018

Ini Benda-Benda yang Diduga Milik Korban Lion Air JT 610 Jatuh di Karawang


Kepala Pusat Data Informasi dan Humas Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Sutopo Purwo Nugroho mengunggah beberapa foto benda-benda yang diduga milik korban pesawat Lion Air JT 610 yang jatuh di perairan Karawang. Pesawat dengan rute Jakarta-Pangkal Pinang itu jatuh setelah dilaporkan hilang kontak pada pukul 06.33 WIB.

Dari foto tersebut, tampak beberapa ponsel, tas, pelampung yang sudah rusak, dan puing-puing badan pesawat diduga Lion Air. Benda-benda itu didokumentasikan oleh petugas Pertamina Hulu Energi Offshore North West Java (PHE ONWJ) yang sedang melakukan evakuasi.

Dalam cuitannya, Sutopo menginformasikan bahwa pesawat Lion Air JT 610 jatuh di dekat fasilitas anak usaha PT Pertamina (Persero) di lepas pantai di utara Bekasi, Jawa Barat.

Hingga saat ini, pihak Badan SAR Nasional (Basarnas) dan Kementerian Perhubungan terus melakukan penanganan.

189 Penumpang

Pesawat Lion Air dengan nomor penerbangan JT 610 jatuh di Tanjung Karawang setelah dilaporkan hilang kontak pada sekitar pukul 06.00 WIB. Pesawat tersebut membawa 189 orang, termasuk penumpang dan kru pesawat.

Penumpang itu terdiri dari 178 orang dewasa, 1 anak-anak, dan 2 bayi (infant). Untuk kru pesawat terdiri dari 2 kokpit kru dan 6 orang awak kabin.

"Total ada 189 orang," ujar Ketua Komite Nasional Keselamatan Transportasi (KNKT) Soerjanto Tjahjono di Kantor Basarnas, Jakarta.

new_banner_new

Bocah Malang yang Jadi Anak Seorang Pemulung


Jakarta Belum lama ini warganet dibuat sedih pada postingan foto yang tengah viral di jejaring sosial. Foto tersebut menunjukkan seorang bocah jalanan yang termenung melihat keluarga yang memberikan kasih sayang kepada anaknya.

Gambar tersebut seolah-olah bercerita tentang dua bocah yang memiliki perbedaan nasib dan takdir hidup mereka yang kontras.

Dalam foto itu, terdapat seorang bocah jalanan yang mengenakan pakaian longgar yang kotor dengan penampilannya yang tak terawat. Sedangkan, bocah satu lagi mendapat kasih sayang orangtuanya. Terlihat ayah dan ibunya sedang sibuk memakaikannya baju.

Tentu pemandangan ini membuat siapa saja yang melihatnya menjadi iba, sehingga muncul berbagai respon tentang nasib bocah jalanan tersebut.

Memunculkan rasa penasaran warganet

Warganetpun yang sedih melihat foto ini, penasaran tentang kehidupan sang bocah jalanan. Setelah ditelusuri, ternyata foto ini di ambil pada sisi kota Ho Chi Minh, Vietnam. Meski di Indoensia foto ini baru viral, nyatanya pemandangan pilu itu diambil pada Desember 2015.

Dipotret oleh fotografer Pham Hoang Than


foto ini diambil oleh seorang fotografer bernama Pham Hoang Than. Saat itu Than sedang mengambil sesi foto keluarga di sebuah area distrik 4, kota Ho Chi Minh.

Than kemudian menunggu pasutri itu mengganti baju putra mereka untuk melakukan sesi foto. Di waktu yang bersamaan muncul seorang anak yang termenung melihat pemandangan dari keluarga bahagia tersebut.

Momen berharga dan langka itu rupanya tak luput dari pandangan Than. Malahan ia justru tersentuh dan tertarik memotret lebih banyak bocah itu.

"Saya tiba-tiba merasa bahagia dan hanya berpikir untuk merekam momen tesebut seceparnya atau hal itu akan berlalu," ujar Than.

Berasal dari keluarga pemulung

Bocah malang itu ternyat merupakan seorang putra dari keluarga pemulung yang tinggal di tepi sungai. Terkadang ia juga mengumpulkan botol-botol bekas ditemani dengan saudara laki-lakinya.

Setelah membantu keluarganya, bocah itu dan saudaranya suka bermain pada sore hari di jembatan. sang bocah dan saudaranya memiliki kehidupan berbeda dengan kehidupan anak-anak lainnya yang lebih beruntung, yang memiliki baju bagus serta mainan.

new_banner_new
Bagi bocah ini, kantong plastik bekas yang berserakan di jalanan sudah cukup menjadi mainan yang dapat menghiburnya. Di samping itu, foto ini ternyata berbicara banyak soal perbedaan besar yang dialami oleh anak-anak miskin. Tidak hanya di Vietnam tapi juga di seluruh dunia.


Minggu, 28 Oktober 2018


Direktur Utama Google, Sundar Pichai, mengatakan bahwa perusahaan raksasa teknologi itu sudah memecat 48 karyawan dalam dua tahun terakhir. Pegawai-pegawai itu dicopot dari jabatannya lantaran terkait dengan kasus pelanggaran seksual.

Mereka yang dipecat juga termasuk 13 eksekutif senior.

"Dalam beberapa tahun terakhir, kami telah membuat sejumlah perubahan, termasuk mengambil tindakan tegas yang semakin keras pada perilaku yang tidak pantas oleh orang-orang dalam posisi otoritas," kata Pichai dalam sebuah pernyataan, seperti dilansir dari DW, Minggu 28 Oktober 2018.

Sebelumnya, harian New York Times melaporkan bahhwa pencipta Android, Andy Rubin, telah menerima paket pesangon senilai US$ 90 juta ketika meninggalkan perusahaan tersebut, setelah seorang karyawan Google menuduhnya melakukan pelanggaran seksual.


Namun Pichai menegaskan, tidak satu pun dari 48 karyawan yang dipecat, menerima "bonus".

"Kami sangat serius untuk menyediakan tempat kerja yang aman dan inklusif. Kami ingin meyakinkan Anda bahwa kami meninjau setiap keluhan tentang pelecehan seksual atau perilaku tidak pantas, kami menyelidiki dan mengambil tindakan," tandasnya.

Pelanggaran seksual di Silicon Valley dan dunia teknologi --termasuk Google-- telah menjadi masalah besar selama bertahun-tahun.

Sekitar 90% perempuan di industri ini mengaku, mereka menyaksikan perilaku seksis di lingkungan kerja maupun pada konferensi perusahaan, demikian menurut temuan sebuah proyek survei yang disebut "Elephant in the Valley".

new_banner_new
Kode Etik dan Transparansi

Selain itu, survei tersebut juga menemukan bahwa 65% persen perempuan melaporkan telah menerima "keuntungan yang tidak diminta" dari atasannya karena alasan seksual. Hasil survei menyebutkan, setengah dari mereka menerima keuntungan lebih dari satu kali.

Sekalipun beberapa perusahaan teknologi, termasuk Google, menyatakan mereka telah melakukan yang terbaik untuk menghukum pelecehan seksual di tempat kerja, namun perempuan di industri teknologi merasa kebijakan itu belum cukup.

Sebuah kelompok advokasi "Project Include" yang dipimpin oleh mantan direktur utama Reddit, Ellen Pao, telah menyoroti beberapa cara untuk mempercepat kesetaraan gender dan mengungkap pelanggaran seksual dalam industri teknologi.

Antara lain dengan membuat kode etik dan membangun transparansi dalam budaya perusahaan.

28-10-1998:Pilot Ini Membajak Pesawatnya Sendiri Karena Lari dari Ketidakbahagiaan


Pesawat Air China Penerbangan CA905 terbang dari Beijing bersama 104 orang di dalamnya pada Rabu 28 Oktober 1998. Seharusnya, burung besi tersebut mendarat di Kunming, ibu kota Provinsi Yunnan.

Namun, di tengah penerbangan, pesawat tersebut tiba-tiba berputar arah tanpa izin menuju Taiwan. Burung besi itu kemudian mendarat dengan selamat, dengan kawalan jet militer di bandara Taoyuan pada pukul 11.17 waktu setempat.

Tak ada satu pun penumpang yang dilaporkan terluka akibat insiden tersebut.

Pelaku pembajakan ternyata adalah kapten pilotnya sendiri. Pria yang diketahui bernama Yuan Bin tersebut juga membawa istrinya dalam penerbangan.

Stasiun televisi di Taiwan mengabadikan penampakan sang pilot, mengenakan serangan berwarna putih, membawa sebuah koper, sedang dikawal sejumlah anggota kepolisian yang mengenakan helm dan rompi antipeluru.

Sementara, istrinya, yang tidak disebutkan namanya, mengenakan mantel hitam.

Seperti dikutip dari Associated Press (AP), Sabtu 27 Oktober 2018, kepada aparat Taiwan, ia mengaku berupaya melarikan diri dari ketidakbahagiaan.

Pilot itu merasa tak bahagia dengan pekerjaan dan kehidupannya di China.

Sementara itu di Beijing, pejabat kantor media China, Xinhua News Agency mengonfirmasi bahwa pesawat ang dibajak membawa 95 penumpang dan awak pesawat yang belum dipastikan jumlahnya.

Bagaimana nasib sang pilot?

Chang Chia-ju, kepala lembaga penerbangan Taiwan mengatakan, pelaku ditahan untuk kemudian disidang di negara tersebut.

Sementara itu, otoritas Taiwan mengizinkan pilot lainnya menerbangkan pesawat itu kembali ke China bersama seluruh penumpangnya.

Saat kejadian, ada dua pilot dan dua kopilot yang berada di dalam Boeing 737 -- yang juga dijadwalkan terbang dari Kunming menuju Yangon, Myanmar.

Sementara, pejabat Departemen Pertahanan Taiwan mengungkapkan, pesawat Air China yang dibajak tersebut dikawal ke bandara oleh empat jet tempur, yang segera lepas landas setelah mengetahui keberadaan kapal terbang tak dikenal di radar.

Bukan Kali Pertama terjadi

Peristiwa pembajakan pesawat China menuju Taiwan itu bukan kali pertamanya terjadi. Hal serupa pernah terjadi pada 1993 dan 1994. Pelakunya adalah warga Tiongkok yang mengaku mencari kebebasan dan pekerjaan yang lebih layak.

rajabakarat_coom

Setidaknya ada 16 pembajak yang ditahan pada dekade 1990-an. Semuanya dipenjara hingga 10 tahun lamanya. Dua di antaranya diampuni dan kembali ke China.

Di sisi lain, pembajakan ke arah berlawanan, dari Taiwan ke China Daratan jarang terjadi.

Perdana Menteri Taiwan saat itu, Vincent Siew mengecam aksi pembajakan yang dilakukan pilot Air China. "Kami tidak pernah menyetujui tindakan semacam itu," kata dia.

Pada masa lalu, Taiwan dilaporkan memberikan hadiah bagi para pembajak dari daratan China, dengan emas dan uang tunai.

Namun, belakangan, Taiwan mulai menindak para pembajak setelah ketegangan dengan pihak daratan mulai berkurang pada 1980-an.

Tak hanya pembajakan oleh pilot pesawat, sejumlah peristiwa bersejarah juga terjadi pada tanggal 28 Oktober.

Pada 2004, majalah ilmiah Nature menerbitkan laporan penemuan spesies manusia yang baru, yaitu Homo floresiensis di Pulau Flores.

Dan, pada 28 Oktober 1928, sejumlah anak bangsa mengikrarkan Sumpah Pemuda, yang menegaskan cita-cita berdirinya negara Indonesia.

Wow, Anda Bisa Bayar Makanan Anda Di Restoran Ini dengan Jumlah Follower Instagram


Jumlah followers Anda di Instagram banyak? Anda bisa menggunakannya untuk membayar makanan di restoran di Milan, This Is Not a Sushi Bar. Semakin banyak jumlah pengikut Anda, semakin murah jumlah yang harus dibayar.

This Is Not a Sushi Bar merupakan restoran Jepang yang menyajikan sushi dan sashimi. Pemilik dari restoran ini memutuskan untuk menjadikan kepopuleran sebagai mata uang.

Promosi lewat media sosial saat ini menjadi begitu penting dalam bisnis. Hal ini pun disadari Matteo dan Tomaso Pittarello, pemilik dari This Is Not a Sushi Bar. Mereka rela memberikan sushi gratis apabila itu berarti bisnisnya semakin terkespos. 

Bagaimana cara kerjanya? Mengutip Metro.co.uk, Anda hanya tinggal mengunggah foto makanan yang dipesan dengan hashtag #thisisnotasushibar dan men-tag Instagram restoran itu. Tunjukkan postingan Anda saat ingin membayar dan karyawannya akan menghitung diskon yang Anda dapat berdasarkan jumlah followers.

Hitungan Diskon

new_banner_new

Namun, tidak semua orang bisa mendapat diskon dengan cuma-cuma. Jika pengikut Anda di bawah 1.000, Anda tidak akan mendapat potongan harga.

Pengunjung dengan jumlah pengikut 1 ribu - 5 ribu akan mendapat satu piring gratis. Mereka dengan jumlah followers 5 ribu - 10 ribu berhak mendapat dua piring gratis.

4 piring gratis untuk 10 ribu - 50 ribu pengikut dan 8 piring untuk mereka dengan pengikut 50-100 ribu followers. Anda harus punya pengikut lebih dari 100 ribu untuk mendapat seluruh makanan gratis.

Walaupun terkesan seperti lomba popularitas, pemilik restoran Matteo merasa bahwa ini merupakan cara yang bagus untuk berinteraksi dengan pelanggan.

“Ide ini lahir dengan dua tujuan: meningkatkan jumlah pembelian dan partisipasi dengan cara yang inovatif dan inklusif,” ungkap Matteo.

“Kami berencana untuk membuat konsep ini permanen. Sejauh yang kami tahu, kami merupakan yang pertama menggunakan cara seperti ini secara terstruktur. Kami ingin menjadi restoran cashless pertama, mencoba metode pembayaran baru,” tambahnya. (Felicia Margaretha)

Sabtu, 27 Oktober 2018

Terkuak, Taman Bermain Walt Disney Disebar Abu Jasad Manusia


Setidaknya selama 11 tahun, sebuah cerita mengerikan tentang Walt Disney World di Florida, Amerika Serikat, telah tersebar secara meluas di internet.

Legenda urban menguak, orang-orang yang berkunjung ke taman bermain terbesar di dunia itu, secara rutin menyebarkan abu jasad orang yang dicintai di Disneyland dan Disney World.

Wall Street Journal telah mengkonfirmasi legenda urban tersebut. Menurut media asal Negeri Paman Sam itu, penaburan abu jenazah manusia dilakukan setiap bulan dalam satu tahun.

Karyawan Disney bahkan memiliki kode khusus untuk melaporkan ketika kegiatan tersebut terjadi.

Kode ini berbunyi "HEPA cleanup". Anda bisa paham akronim itu bila Anda pernah menggunakan mesin penghisap debu, karena kode tersebut merujuk pada jenis filter khusus yang dibutuhkan untuk menyedot partikel yang sangat halus, seperti abu manusia.

Wall Street Journal juga mengatakan bahwa pihaknya sudah berbicara dengan penjaga taman yang terlibat dalam pembersihan itu. Selain petugas Walt Disney, para jurnalis juga berbincang dengan tiga keluarga yang menyebarkan abu dari anggota keluarga yang meninggal.

"Para penjaga dan mantan pegawai di taman Disney yang telah mengidentifikasi, juga menyedot abu manusia, mengatakan bahwa ini adalah ciri khas dan rahasia dari The Happiest Place on Earth," menurut Wall Street Journal.

"Ini adalah pekerjaan yang mengerikan bagi mereka (karyawan). Tetapi pelepasan abu jenazah oleh keluarga yang berduka, yang mengatakan ingin menjadikan taman Disney sebagai tempat peristirahatan terakhir orang terkasih, merupakan penghargaan tertinggi untuk para penggemar (Disney)," lanjut koran yang bermarkas di New York itu.

Laporan Wall Street Journal berlanjut dengan detail yang lebih spesifik.

new_banner_new

"Abu jenazah manusia telah ditebar di Epcot International Flower & Garden Festival, di semak-semak dan di halaman Magic Kingdom. Lalu di luar gerbang pintu masuk dan selama pertunjukan kembang api. Kemudian di Pirates of the Caribbean dan di parit yang ada di bawah wahana gajah terbang Dumbo. Namun yang paling sering, menurut penjaga dan pekerja Walt Disney, abu disebar di seluruh Haunted Mansion --objek wisata berusia 49 tahun yang menampilkan desain bangunan yang kuno dan menakutkan, serta dipenuhi hantu imajiner."


"The Haunted Mansion mungkin memiliki begitu banyak abu manusia di dalamnya, sehingga itu bahkan tidak terlihat lucu," kata seorang juru kunci Disneyland.

Bagaimana Caranya?

Rupanya, menyelinapkan abu manusia ke dalam taman Disney tidak terlalu sulit. Keluarga yang telah melakukannya mengungkapkan kepada Wall Street Journal bahwa mereka menempatkan abu itu ke dalam botol bekas obat, tempat bedak padat atau plastik zip lock.

Sesampai di lokasi kejadian, mereka langsung menyebarkan abu secara diam-diam, karena kegiatan mereka yang satu ini tidak boleh dilihat oleh penjaga --atau petugas keamanan yang berpatroli di sekitar Disneyland akan menangkap mereka.

Jika kepergok, mereka akan diusir dari arena bermain. Namun demikian, staf yang membersihkan taman akan tetap menghisap abu dengan mesin HEPA.

"Perilaku semacam ini sangat dilarang dan melanggar hukum," kata juru bicara Disney kepada Wall Street Journal. "Para tamu yang mencoba melakukannya akan diminta pergi dari Disneyland."

Laporan mengenai penyebaran abu jenazah manusia di Walt Disney World pertama kali menghebohkan jagat maya pada 2007, meski kenyataannya, kegiatan ini telah ada selama bertahun-tahun.

Polisi kini bahkan disiagakan di taman Anaheim, setelah saksi melihat seorang pengunjung menaburkan "serbuk asing ke dalam air" di wahana Pirates of the Caribbean.

Tega, Pria India Gugat Cerai Langsung Talak Tiga untuk Istri yang Alami Obesitas


Seorang pria di India diamankan oleh polisi wilayah Madhya Pradesh akibat menceraikan istrinya dengan alasan terlalu gemuk (obesitas).

Menurut pengakuan dari Salma Bano, suami dan ibu mertuanya kerap menghina karena dirinya memiliki bobot tubuh berlebih.

"Suami dan ibu mertua saya kerap mengolok-ngolok bentuk dan bobot tubuh saya. Bahkan mereka sampai mengomel karena itu," ujar Bano.

Salma Bano menikahi sang suami, Arif Hussain sekitar 10 tahun yang lalu dan telah memiliki dua orang anak.

"Setelah melahirkan dua anak, tubuh saya semakin gemuk dan dari sana ia mulai melecehkan saya secara verbal," jelas Bano.

Akibat ucapannya yang membuat Bano sakit hati, ia memutuskan untuk pulang kembali ke rumah orang tuanya yang ada di Meghnagar, India. Tetapi, sang suami malah memukulnya.

"Setelah dia menceraikan saya dengan mengucapkan "talaq", saya langsung berfikir bahwa ini sudah cukup," jelas Bano.

Oleh Bano, kasus ini dilaporkan kepada Perlindungan Hak Pernikahan Ordonansi (sebuah badan perlindungan di India). Ia melaporkan Hussain dan ibu mertuanya.

"Setelah memberi saya talak tiga, suami saya mencoba membawa anak-anak saya pergi dan ketika permintaannya langsung saya tolak. Bahkan, ia mengancam akan membunuh saya," tambah Bano.

Menurut kepala kantor polisi Meghnagar, India Kushal Singh Rawat, Hussain akan ditangkap setelah korban mendaftarkan pengaduan resmi.

rajabakarat_coom

Cerai Karena Piring Kotor hingga Tidak Balas SMS

Seberapa seringkah Anda berkelahi dengan kekasih karena piring kotor?

Bisakah Anda membayangkan bahwa cangkir kotor mungkin menjadi penyebab perceraian? Seorang pria bernama Matius juga tidak percaya. Tetapi fakta menunjukkan jika sang istri memilih untuk bercerai lantaran ia kerap meninggalkan piring dan gelas kotor di wastafel.

Selain itu, gara-gara tidak membalas pesan singkat, sepasang suami istri dilaporkan memutuskan bercerai. Hal ini memang sepele, tetapi itulah nyatanya.

Seorang wanita dari Taiwan menceraikan suaminya karena dia tidak membalas pesannya, padahal sudah dibaca. Dalam sidang cerai, sang istri bahkan menunjukkan bukti pesan singkat yang tak kunjung dibalas.

Diduga Jadi Dalang Teror Paket Bom Kritikus Donald Trump, Pria 56 Tahun Diringkus Polisi


Seorang pria berumur 56 tahun asal Aventura, Florida, Amerika Serikat, diringkus polisi setempat setelah diduga menjadi dalang di balik serangkaian pengiriman paket misterius ke para pengkritik Donald Trump.

Laki-laki bernama Cesar Sayoc itu ditangkap petugas di sebuah toko onderdil mobil di Plantation, pada Jumat pagi,26 Oktober waktu setempat.

Polisi berhasil menemukan mobil van putih milik Sayoc --kendaraan dia dipenuhi stiker Partai Republik dan ejekan untuk orang-orang yang kontra terhadap Trump-- diparkir di luar toko.

Berdasarkan hasil penyelidikan, Sayoc punya satu tempat untuk ia bersembunyi di pinggiran Miami. Polisi juga memiliki catatan penangkapan atas dirinya dari kasus yang lain.

Berdasarkan penelusuran akun media sosialnya, pendukung Donald Trump tersebut bekerja sebagai agen pemesanan untuk penyelenggaraan acara live (langsung). Dia juga merupakan mantan pegulat dan petarung kandang (cage fighter).

new_banner_new

Jaksa Agung Jeff Sessions mengatakan pada konferensi pers di Washington D.C, bahwa Sayoc telah didakwa dengan lima pelanggaran, termasuk mengancam mantan presiden Barack Obama, menyerang mantan pejabat federal dan mengirimkan bahan peledak. Tuduhan itu telah diajukan ke pengadilan federal di Manhattan, Amerika Serikat.

"Biarkan ini menjadi pelajaran bagi siapa pun, terlepas dari keyakinan politik mereka, bahwa kami akan membawa kekuatan hukum penuh terhadap siapa pun yang mencoba untuk menggunakan ancaman, intimidasi dan kekerasan langsung," kata Sessions.

Saat ditanya terkait target Sayoc yang sebagian besar merupakan orang-orang Partai Demokrat, Sessions menyampaikan, "Dia tampaknya menjadi partisan."

Tuntutan pengadilan tertulis, stiker yang menutupi van Sayoc juga terdapat "gambar kritis CNN", stasiun televisi yang sering dicela oleh Donald Trump. Kantor berita ini juga menjadi target pengiriman paket teror tersebut.

Direktur FBI Christopher Wray menjabarkan, penangkapan Sayoc didasarkan pada sidik jari yang menempel pada paket yang dikirim ke anggota kongres California, Maxine Waters.

"DNA Sayoc juga ditemukan di salah satu paket, di mana seluruh paket itu berisi bahan peledak otentik. Ini bukan hoaks," ucap Wray menambahkan.

Tiga dari 13 paket telah dikonfirmasi oleh pihak berwenang bahwa isinya adalah bom, namun tidak merinci daya ledaknya. Sedangkan paket lainnya masih dalam proses pemeriksaan. Tidak ada laporan tentang meledaknya paket tersebut dan tidak ada yang cedera.

Pernah Mengejek Muslim

ayoc lahir di Brooklyn, New York, dan terdaftar sebagai partisipan Partai Republik pada 2016, menurut catatan publik. Akun media sosialnya berisi foto dan klip video di mana ia mengenakan topi baseball merah bertanda tangan Trump dengan slogan "Make America Great Again".

Ia juga memposting materi online yang merendahkan kaum Muslim dan meningkatkan teori konspirasi sayap kanan, termasuk klaim palsu bahwa Hillary Clinton telah membunuh mantan deputi penasihat Gedung Putih, Vince Foster.

Surat perintah penangkapan Sayoc dibuat setelah polisi juga menemukan bukti dari kasus yang lain, termasuk dakwaan pencurian, kekerasan rumah tangga dan pelanggaran lainnya.

Pada bulan Agustus 2002, ia dinyatakan bersalah karena membuat ancaman bom terhadap pekerja utilitas.

Pada Jumat sore, 26 Oktober 2018, polisi dan penjaga keamanan memblokir blok kondominium lantai 27 di Aventura, di mana Sayoc telah terdaftar sebagai penghuni.

Jumat, 26 Oktober 2018

Pemuda 20 Tahun Nikahi Nenek 65 Tahun dan Menghebohkan Sulawesi Selatan


Untuk kesekian kalinya, pernikahan beda generasi kembali menghebohkan Sulawesi Selatan. Beberapa hari belakangan, pernikahan yang terjadi di Desa Corowali, Kecamatan Panca Lautang, Kabupaten Sidrap, ini ramai dibicarakan penduduk setempat.

Tak heran jika resepsi pernikahan Muhammad Idris (20) dan Inade (65) yang berlangsung Rabu, 24 Oktober 2018 kemarin ramai dikunjungi warga.

Usut punya usut, kisah cinta beda generasi ini bermula saat Idris bekerja sebagai tukang petik cengkih di kebun milik Inade. Inade sendiri dikenal sebagai orang yang memiliki kebun cengkih yang sangat luas di Kabupaten Luwu.

Meski beda generasi dan terpaut usia hingga 45 tahun, Inade mengaku rela dinikahi oleh Idris karena ia mencintai pemuda yang kini telah menjadi suami sahnya itu.

"Kami memang saling mencintai. Mungkin inilah yang dinamakan jodoh," ucap nenek yang ditinggal mati suaminya pada Februari 2015 lalu itu.

Pernikahan Dihadiri Pejabat

Saking membuat hebohnya, ribuan warga memadati tenda resepsi pernikahan Idris dan Inade ini. Tak hanya itu, sejumlah pejabat juga datang karena penasaran dengan pernikahan tersebut.

"Saya sampai penasaran ingin melihat. Kebetulan juga warga di desa ini dekat dengan saya, makanya dari Makassar langsung kesini," kata Wakil Ketua DPRD Sulsel, Syaharuddin Alrif, setelah menghadiri resepsi pernikahan Idris dan Inade.

new_banner_new

Kamis, 25 Oktober 2018

Menggambar Sambil Jelajahi Jakarta


Siapa bilang Jakarta hanya menjamu pelancong lewat wisata belanja? Dengan sejarah panjang berusia ratusan tahun, wilayah yang dulunya 'Kota Dinding' ini punya sisi lain di samping semata metropolitan.

Wajah 'kedua' inilah yang membuat Panorama Group lewat PHM Hospiality bersama sejumlah komunitas sketsa seperti Sketchwalker Indonesia, Indonesia Sketcher, KamiSketsa, dan dukungan dari pihak Galeri Nasional (Galnas) menyelenggarakan 1O1 Travel Sketch di Jakarta pada 3-4 Novermber 2018 mendatang.

Jakarta merupakan kota ke-4 setelah Bogor, Bandung, Yogyakarta, dan Malang. "Orang itu biasanya jalan, foto, jarang yang sketsa. Jadi, kami tertantang karena dokumentasi ini terbilang unik dan berkarakter," tutur AB Sadewa, VP  Brand and Communication Panorama Group, saat konferensi pers di kawasan Darmawangsa, Jakarta Selatan.

Penyelenggaraan acara ini dibagi menjadi satu hari berupa workshop dan berkeliling kawasan ring 1 pada hari ke-2. "Workshop-nya beda-beda. Ada basic sketching, architecture sketch, night sketching, menggambar karakter kayak komik, dan gambar-gambar yang lebih ke lingkungan dan human interest," jelas Artyan Trihandono, anggota Sketchwalker Indonesia.

Tutornya tak hanya orang-orang dalam negeri yang sudah terkenal di dunia sketsa, namun juga dari negara tetangga, Singapura. Lalu, di hari pertama pula bakal ada lelang sketsa yang dibawa peserta dari rumah, di mana hasil penjualannya akan 100 persen didonasikan untuk korban tsunami Palu dan Donggala.

Lalu, di hari ke-2, peserta akan bertemu di Patung Pembebasan Irian Barat untuk kemudian menjelajah Lapangan Banteng, Gereja Katedral, Gereja Imauel, dan Masjid Istiqlal. Sementara peserta anak-anak, yakni TK dan SD, akan berdiam di Galeri Nasional dan diajak berjalan-jalan melihat pameran koleksi kenegaraan.

"Jam 12 siang peserta merapat ke Galeri Nasional untuk break dan berkumpul dengan peserta anak-anak. Setelah itu baru lanjut ke sesi 2, yakni gedung PLN, Balai Kota, dan Tugu Tani," sambung Artyan.

Ia juga menjabarkan, mengingat waktu yang terbatas dan banyaknya tempat yang mesti disambangi, peserta nanti dibagi menjadi kelompok-kelompok kecil. "Jadi, nanti di akhir acara, akan banyak sekali sketsa karena setiap tempat ada grup yang gambar," paparnya.

Artyan sendiri menganggap acara 1O1 Travel Sketch ini sebagai pesta besar bagi para penyuka sketsa. "Acaranya bakal seru banget. Karena di kota-kota sebelumnya juga rame banget. Serba fun pokoknya. Bakal jajan, menggambar bareng," katanya.

Pihak penyelanggara menargetkan, peserta 101 Travel Sketch di Jakarta bisa lebih dari 350 orang. Karena di kota-kota yang sudah disambangi, jumlah tersebut jadi minimal peserta. Sampai kemarin, Rabu, 24 Oktober 2018, tercatat sudah ada 300 orang yang mendaftar untuk jelajah Jakarta sambil menggambar sketsa.

Anda Tertarik Ikut?

Tertarik ikut 1O1 Travel Sketch? Mudah kok. Anda tinggal melakukan registrasi di situs www.101travelsketch.com paling lambat tanggal 1 November 2018. Lalu, ada biaya pendaftaran yang harus dibayarkan.


Travel sketch dan sketching for kids dikenai biaya Rp 99 ribu sudah termasuk peralatan dasar sketsa, tas jinjing, topi, kaus, pin tanda pengenal, dan daily coffee break. Kalau ingin ditambah 1 workshop menjadi Rp 250 ribu, 2 workshop Rp 350 ribu, dan special workshop Rp 350 ribu.

new_banner_new



Apakah harus jago gambar untuk ikut acara ini? Jawabannya tidak. Yang penting, Anda memiliki minat untuk menggambar. "Kalau misalnya nanti ada teman-teman yang belum biasa kan bisa mengambil workshop basic sketching dulu," ujar Artyan.

Jelajahi ikon-ikon Jakarta, yang sebagaimana disebutkan anggota komunitas sketsa, jarang diabadikan dalam bentuk sketch sambil menggambar bersama orang dari dalam dan luar negeri, Anda tertarik?

Rabu, 24 Oktober 2018

Pemilik Kebun Ganja Bernilai Rp 100 M di Australia Buru Sedang Diburu Polisi


Polisi di Australia Barat menemukan sebuah ladang ganja yang hasilnya bisa memenuhi kontainer kapal sepanjang 12 meter dan merupakan temuan ganja terbesar dalam sejarah negara bagian tersebut.

Polisi menemukan adanya 7 ribu pohon ganja yang ditemukan di 14 rumah kaca di sebujah properti seluas 19 hektaer di Red Gully dekat Gingin, sekitar 93 km utara ibukota Australia Barat, Perth.

Polisi mengatakan tanaman ganja itu bernilai sekitar $AUD 10 juta (sekitar Rp 100 miliar), dan menjadikanya temuan terbesar yang pernah tercatat di Australia Barat.

"Besarnya lahan dan kecanggihan operasi mereka menjadi hal yang penting." kata Sersan Senior Michael Rowson.

"Saya belum pernah melihat hal seperti ini sebelumnya. Jelas sekali ini berhubungan dengan kelompok kriminal terorganisir," ujarnya menduga pemilik kebun ganja itu.

Belum Ada Pelaku yang Diseret Hukum

Tidak ada orang yang berada di ladang pertanian tersebut ketika polisi datang.

Polisi mengatakan rumah kaca itu tampak jelas dari jalan dan tidak ada usaha dari pemiliknya untuk menutupi apa yang mereka lakukan.

new_banner_new

"Sama sekali tidak ditutupi, kita bisa melihat seluruh rumah kaca dari jalan." kata Sersan Rowson.

"Kami tidak tahu seberapa banyak tanaman ganja yang ada sampai kami masuk ke dalamnya."

Polisi tidak menjelaskan apa yang menyebabkan petugas mendatangi properti tersebut, namun memperkirakan rumah kaca itu sudah digunakan untuk menanam ganja selama tiga bulan.

Karena tidak ada orang di ladang tersebut polisi sekarang terus mengadakan penyelidikan untuk menemukan pelakunya.


Buruh Demo 150 Ribu Untuk Tuntut Kenaikan Gaji Lumpuhkan Melbourne


Melbourne - Sedikitnya 150 ribu massa dari berbagai elemen Serikat Buruh turun jalan-jalan di pusat kota Melbourne, Australia hari Selasa 23 Oktober 2018, menuntut kenaikan gaji. Demo sebesar ini belum pernah terjadi dalam beberapa tahun terakhir.

Aksi demo secara serentak juga berlangsung di kota-kota besar dan kota pedalaman se-Australia, mengusung satu tema, Change the Rules, yang digagas Australian Council of Trade Unions (ACTU).

Di Melbourne, aksi dimulai dari gedung Trades Hall yang bersejarah, dan bergerak melintasi pusat kota di sepanjang Jalan Swanston Street menuju stasiun utama Flinders Street Station.

Sejumlah ruas jalan ditutup, dan layanan trem di Swanston Street juga terhenti.

Menurut Asisten Ketua Serikat Buruh Konstruksi, Kehutanan, Pertambangan dan Energi (CFMEU) Sean Reardon, sistem hubungan perindustrian di Australia saat ini sudah rusak.

"Jika tidak rusak, kami tidak akan melakukan pawai hari ini," katanya.

Menurut dia, pendulum sistem hubungan kerja ini berayun terlalu jauh ke arah yang menguntungkan para majikan.

"Kita tidak mengalami kenaikan gaji dalam sebagian besar industri yang ada," jelasnya.

Ketua ACTU Sally McManus menegaskan pertumbuhan gaji yang stagnan tidak sejalan dengan meningkatnya biaya hidup sehari-hari.

McManus mengatakan sekitar 28 ribu buruh kini jadi tunawisma padahal mereka bekerja full time.

"Gaji minimum di negara kita ini hanya sekitar 37 ribu dolar pertahun (sekitar Rp 370 juta)," katanya.

"Ini jauh dari cukup untuk menopang diri sendiri, apalagi menopang istri dan anak-anak," ujar McManus.

"Gaji ini tak mencukupi di kota-kota kecil, tak mencukupi di kota-kota besar," tambah tokoh Serikat Buruh ini.

Menteri Utama (Premier) negara bagian Victoria, Daniel Andrews, tampak ikut turun ke jalan. Menurut dia, rakyat yang hadir dalam aksi ini berasal dari keluarga biasa yang menginginkan kondisi lebih baik.

"Mereka berhak mendapatkan hal itu, sehingga dapat memberikan yang terbaik bagi anak-anaknya," kata politisi Partai Buruh Australia ini.

Dikatakan, terjadi ketidakseimbangan antara keuntungan perusahaan dan kenaikan gaji pegawai, terutama di sektor swasta.

Seorang peserta demo bernama Zaina mengaku bekerja di sektor pendidikan dan khawatir dengan gaji yang stagnan.

"Biaya hidup kian meningkat dan gaji tidak naik. Kita perlu berjuang untuk hal itu,"

Menteri: Lanskap Industri yang Suram di Australia

Menteri Tenaga Kerja dan Hubungan Industrial Australia, Kelly O'Dwyer, dalam artikelnya di salah satu media menilai aksi demo buruh menggambarkan lanskap hubungan industrial yang suram di masa depan.

Politisi Partai Liberal ini mengatakan lanskap suram itulah yang akan dialami Australia jika terjadi pergantian pemerintahan pada Pemilu Australia tahun depan.

Australia saat ini diperintah oleh Koalisi Partai Liberal dan Nasional pimpinan PM Scott Morrison. Namun di Victoria dikuasai oleh Pemerintahan Partai Buruh pimpinan Daniel Andrews.

Menteri O'Dwyer secara retorik menanyakan "Apa yang diinginkan" para demonstran ini.

new_banner_new

"Mereka menginginkan tidak adanya aturan, tidak adanya pengatur dan tidak adanya pengawasan terhadap mereka," katanya.

"ACTU menginginkan kembalinya hari gelap militansi Serikat Buruh," ujar Menteri O'Dwyer.

"Mereka menginginkan perpecahan dan gangguan di tempat kerja, menginginkan kemampuan melanggar UU industri yang tidak mereka sukai," tambahnya.

Asosiasi pengusaha Australian Industry Group mengatakan aksi demo ini mengganggu bisnis dan menyerukan semua parpol menolak "kampanye ACTU yang mementingkan diri sendiri".

"Unjukrasa ini bertujuan meyakinkan Partai Buruh agar berkomitmen melakukan perubahan besar terhadap Undang-Undang Fair Work jika mereka menang Pemilu, agar memberikan kewenangan lebih besar kepada Serikat Buruh," ujar CEO Innes Willox.

"Para pemuka Serikat Buruh menganggap tak ada masalah melanggar hukum yang tak mereka sukai," katanya.

"Mengingat sikap seperti ini, sangatlah berbahaya memberikan kewenangan lebih besar bidang ekonomi kepada serikat buruh," tambahnya.

Senin, 22 Oktober 2018

Ilmuwan Australia Merekam 'Nyanyian' Dinding Es Antartika


Para peneliti berhasil merekam bunyi alami di Antartika yang biasanya tak terdengar oleh telinga manusia. Hal ini bisa membantu mereka memprediksi kapan dinding es runtuh di masa depan.

Menurut sebuah penelitian yang diterbitkan dalam jurnal Geophysical Research Letters, para ilmuwan mengubur 34 sensor yang sangat sensitif di bawah permukaan dinding es Ross Ice Shelf, Antartika yang bersalju untuk merekam 'nyanyian' tersebut.

Hal ini dilakukan dengan tujuan untuk memantau getaran dan memelajari struktur serta gerakannya antara tahun 2012 dan 2017.

Tapi mereka melihat sesuatu yang aneh, salju yang menyelimuti dinding itu hampir terus-menerus bergetar.

Angin yang bertiup di bukit-bukit salju yang besar meninggalkan bongkahan dinding es di Antartika dengan bergemuruh seperti dentuman drum raksasa.

"Ini seperti Anda meniup seruling, terus-menerus, di atas dinding es," kata Julien Chaput, penulis utama studi itu.

Faktor Cuaca bisa Mengubah Suara

Chaput mengatakan, kondisi cuaca bisa mengubah frekuensi getaran, sehingga mengubah nada.

"Entah Anda mengubah kecepatan salju dengan memanaskan atau mendinginkannya, atau Anda mengubah lokasi di mana Anda meniup flute, dengan menambahkan atau menghancurkan bukit pasir."

rajabakarat_coom

"Itu intinya dua efek memaksa yang bisa kita amati."

Menurut ahli glasiologi, Douglas MacAyeal, dari Universitas Chicago, yang tak terhubung dengan penelitian ini, memelajari getaran ini bisa memberi pengetahuan kepada para ilmuwan tentang bagaimana dinding es itu merespon perubahan kondisi iklim.

Ia mengatakan, perubahan pada dengung bisa menunjukkan apakah danau meleleh atau retak di atas es tengah terbentuk dan, oleh karena itu, apakah dinding es rentan untuk runtuh.

Berani Coba Melakukan 9 Perilaku Egois yang Tak Perlu Malu Ini


Egois memiliki arti mementingkan diri sendiri. Boleh dibilang merupakan perilaku negatif.

Meski demikian, sifat tersebut tak melulu berarti bahwa seseorang telah melakukan kesalahan akibat keegoisannya terhadap orang lain. Kemungkinan besar pelakunya justru berhenti menjadi seorang wallflower dan belajar membela diri sendiri, meski pada akhirnya justru membuat jengkel banyak orang.

Wallflower adalah seseorang dengan tipe kepribadian introvert yang tak bermasalah dengan kegiatan sosial, tetapi biasanya akan menjauhkan diri dari kerumunan dan secara aktif menghindari berada di pusat perhatian.

Hal itu juga menunjukkan bahwa seseorang secara psikologis matang. Dengan kata lain, egois tak selalu negatif.

Berikut ini daftar 9 perilaku egois yang masuk dalam kategori tersebut dan tak perlu malu untuk Anda terapkan:

1. Egois dengan Tak Takut Opini Publik

Kemampuan untuk mengekspresikan emosi dan opini secara bebas adalah salah satu fitur utama dari kepribadian yang kuat. Mungkin terlihat egois, tapi baik bagi diri.

Sosok pribadi yang kuat tidak malu untuk mengatakan "tidak" pada pertemuan atau hubungan dengan seseorang yang tidak mereka minati, mengungkapkan pikiran mereka, atau saat terlihat konyol.

2. Egois Mencoba Hal Baik untuk Diri Sendiri

Menjalani hidup Anda untuk orang lain mungkin terlihat mulia, tetapi dapat membawa konsekuensi yang menghancurkan.

Cobalah untuk dewasa secara psikologis, yang artinya seseorang dapat memisahkan hasrat dan aspirasi nyata dari sesuatu yang dipaksakan dan dapat mewujudkan impian mereka.

Selain itu, psikolog mengklaim bahwa hanya orang-orang dengan harga diri yang memadai dan kemampuan untuk melakukan sesuatu bagi diri mereka sendiri. Di mana dapat membangun keluarga bahagia dan menjadi orangtua yang baik

3. Egois Berhenti jadi Tempat Keluh Kesah Orang

Jika teman Anda menelepon setiap hari untuk mengeluh tentang kehidupan mereka dan berlangsung selama bertahun-tahun, mungkin inilah saatnya untuk memikirkan tentang hubungan Anda. Ketahuilah, persahabatan harus membawa kegembiraan dan inspirasi di kedua belah pihak.

Sangat penting membantu dan mendukung teman-teman Anda, tetapi Anda harus melakukannya dengan benar.

Cobalah membantu seseorang untuk berhenti merasa seperti korban. Berikan saran yang bagus atau sampaikan kepedulian Anda.

Jangan lupakan keluarga dan kenyamanan psikologis Anda. Lalu coba perhatikan perasaan Anda setelah percakapan - apakah Anda merasa puas secara psikologis atau seperti sedang dimanfaatkan?

4. Egois untuk Meminta Kenaikan Gaji

Sindrom Imposter dapat membuat diri ragu apakah Anda cukup baik pada posisi saat ini dan menolak promosi. Namun, Anda harus selalu meminta kenaikan gaji kepada atasan jika merasa mampu melakukan pekerjaan yang lebih sulit dan memiliki hubungan yang kuat dengan rekan kerja Anda.

Tentu saja, lakukan hal tersebut jika Anda tertarik pada posisi yang lebih tinggi.

5. Egois Menempati Tempat yang Sesuai

Ketika Anda berada di pesawat atau kereta api, selalu ada orang-orang yang ingin berganti tempat duduk karena berbagai alasan. Tetapi Anda tidak perlu melakukannya jika tidak mau!

Anda juga tidak perlu membuat alasan untuk perilaku yang dianggap egois akibat menolak tawaran itu.

Alasannya, jika memang penting berada di tempat duduk itu, pesanlah terlebih dahulu.

new_banner_new6. Egois Pisahkan Kehidupan Pribadi dan Profesional Anda

Meskipun sangat normal untuk meminta klien atau kolega Anda agar tak mengganggu Anda setelah pukul 18.00 atau 19.00, hal itu mungkin menyebabkan kesalahpahaman.

Kendati demikian, psikolog percaya bahwa kemampuan untuk memisahkan kehidupan pribadi dan profesional Anda sebenarnya bukan perilaku egois tetapi metode yang efektif untuk mencegah kelelahan bersikap profesional.

7. Egois Menolak Bergosip

Bergunjing di tempat kerja atau dengan teman adalah kebiasaan yang kerap dilakukan. Penolakan untuk berpartisipasi di dalamnya bahkan dapat menyebabkan konflik.

Untuk kedamaian pikiran Anda, lebih baik menyatakan pendapat secara langsung meski terdengar kasar. Berani coba?

8. Egois untuk Berhenti Melakukan Sesuatu

Ketika seseorang merasa bersalah karena kurangnya produktivitas atau ketidakmampuan untuk memenuhi tenggat waktu, itu mungkin merupakan pertanda rendahnya harga diri ditambah dengan rasa tanggung jawab yang kuat.


Lusinan artikel tentang cara meningkatkan kinerja kerja itu bertebaran luas di dunia maya. Bisa dicari. Tetapi tahukah Anda bahwa kadang-kadang Anda perlu berhenti melakukan segala pekerjaan. Cobalah egois untuk sedikit bersantai, dan memiliki waktu untuk diri sendiri.

9. Egois Menuntut Kompensasi

Jika Anda mendapati hasil penataan rambut yang buruk, sup yang terlalu asin, atau barang dagangan rusak, jangan takut untuk mengeluh. Itu adalah alasan yang tepat.

Pakar merekomendasikan untuk mengungkapkan ketidakpuasan Anda terhadap layanan dan meminta untuk memperbaiki situasi yang tidak menyenangkan itu. Jika tidak mungkin, Anda berhak mendapat kompensasi.

Ada berbagai bentuk kompensasi, berikut di antaranya:

- Layanan yang diberikan gratis

- Barang yang rusak dikembalikan

- Mendapatkan diskon atau kartu hadiah

- Mendapat kompensasi dalam bentuk pembayaran di muka

- Seorang manajer atau pemilik usaha biasanya dapat memecahkan masalah ini.

Jelang Peresmian Ini Suasana dan Dekor Unik Distasiun MRT


Mass Rapid Transit (MRT) Jakarta direncanakan beroperasi pada Maret 2019. Pengerjaan fase 1 dari Lebak Bulus sampai Bundaran HI dengan panjang 16 kilometer secara keseluruhan telah mencapai 96,54 persen.

Fase 1 ini nantinya terdapat 13 stasiun yang beroperasi, terdiri dari tujuh stasiun layang yaitu Lebak Bulus, Fatmawati, Cipete Raya, Haji Nawi, Blok A, Blok M, dan Sisingamangaraja. Enam stasiun bawah tanah lainnya yakni Senayan, Istora, Bendungan Hilir, Setiabudi, Dukuh Atas serta Bundaran Hotel Indonesia.

Berkesempatan meninjau secara langsung perkembangan pembangunan Stasiun Senayan yang terletak sekitar 150 meter dari Halte Transjakarta Bundaran Senayan. Penumpang tinggal berjalan kaki menuju stasiun MRT.

Akses ke stasiun ini saat ini masih melalui pintu masuk yang berlokasi di seberang Ratu Plaza atau pintu masuk sisi timur. Sebab, akses masuk di depan Ratu Plaza dan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) atau sisi barat masih dalam tahap pembangunan pembuatan tangga dan pemasangan eskalator.

PT MRT Jakarta berencana mendekorasi dengan tema khusus di setiap stasiun. Untuk Stasiun Senayan, nantinya akan memiliki warna yang didominasi coklat, abu-abu, serta desain stasiun yang ramah dan menyatu dengan area di sekitarnya. Pintu masuk stasiun terletak di area pedestrian yang tingginya di desain mencapai 150 centimeter di atas permukaan jalan.

Sementara di dalam stasiun ini nantinya akan terbagi menjadi dua level. Level pertama atau concourse merupakan tempat untuk kegiatan pembelian dan penjualan tiket serta passanger gate. Di lantai ini, para penumpang MRT melakukan tapping in dan tapping out.

Tak hanya itu, area dengan panjang 200 meter dan lebar 19 meter nantinya juga menyediakan berbagai macam gerai komersial, meliputi makanan, minuman, hingga fesyen. Penumpang akan dikenakan biaya setelah melewati passanger gate. Sehingga, apabila tidak menggunakan MRT, masyarakat masih dapat memanfaatkannya untuk berkumpul di area komersial.

Selanjutnya menuju area level dua atau area peron penumpang. Platform screen door (PSD) atau pembatas antara peron penumpang telah dipasang secara keseluruhan. Passenger information display atau penampang informasi bagi para penumpang yang berisi informasi status kedatangan dan keberangkatan kereta juga sudah terpasang.

Tema-tema Unik
Berbeda dengan Stasiun Senayan yang berdasar pada konsep warna, Stasiun Bundaran HI, Blok M, Haji Nawi, Dukuh Atas, Istora, hingga Sisingamangaraja memiliki tema khusus yang disesuaikan dengan keadaan sekitar.

Contohnya adalah Stasiun Bundaran HI memiliki konsep internasional. Hal ini didasarkan lokasinya yang berada di area hotel internasional, pusat perbelanjaan, kantor kedutaan, dan salah satu ikon Jakarta. Warna-warna putih, perak, dan abu-abu akan mendominasi stasiun menggunakan konsep gaya hidup perkotaan, modern, internasional, dan perdamaian dunia.

"Kalau di Bundaran HI itu temanya internasional, karena kawasannya banyak gedung-gedung tinggi," kata Direktur Operasi dan Pemeliharaan MRT Jakarta, Agung Wicaksono beberapa waktu lalu di Wisma Nusantara, Jakarta Pusat.

Kemudian Stasiun Istora yang terletak di depan Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) akan memberikan konsep dasar menyiratkan unsur olahraga. Warna kuning tua, putih, dan abu-abu lebih mendominasi.

Selanjutnya, Stasiun Sisingamangaraja, selain berintegrasi dengan Halte Transjakarta CSW dan Gedung Sekretariat ASEAN, nantinya akan mengangkat tema ASEAN, multikultural, dan persatuan dalam keberagaman. Warna yang dimunculkan adalah cokelat alam dan gradasi abu-abu.

Sedangkan untuk Stasiun Blok M akan berkonsep unsur-unsur taman kota dengan warna yang mendominasi yaitu gradasi hijau, abu-abu dan putih. Alasannya karena stasiun ini terletak di antara Taman Ayodya dan Martha Tiyahahu.

Kalau untuk Blok A akan berkonsep pada salah satu unsur perdagangan tradisonal, yaitu pikulan kayu dan keranjang bambu. Sehingga warna yang dimunculkan di stasiun yaitu abu-abu muda, kuning terang dan krem. Mengingat sebelumnya kawasan Blok A merupakan pusat komersil dan bisnis.

new_banner_new

Tak hanya itu, budaya khas Betawi juga akan disajikan di Stasiun Haji Nawi. Hal tersebut guna mengenang saudagar Haji Nawi yang berdarah Betawi.

Ramah Difabel dan Anak
Beberapa stasiun lainnya juga tetap memiliki dekorasi yang berbeda, seperti Stasiun Cipete Raya akan didominasi warna tanah atau cokelat untuk memunculkan kesan menenangkan dan membumi. Lalu, Stasiun Setiabudi akan mengangkat tema elegan dan bernuansa ketenangan. Warna putih, keemasan, dan cokelat akan mendominasi stasiun ini.

Selanjutnya, Stasiun Bendungan Hilir akan berkonsep sungai dan aliran air, bernuansa alam dengan dominasi warna cokelat dan gradasinya. Sedangkan Stasiun Fatmawati akan bernuansa menyejukkan dan didominasi warna biru. Dan terakhir, sebagai depo kereta, Stasiun Lebak Bulus akan berkonsep yang dekat dengan elemen alam dengan nuansa warna didominasi hijau dan gradasinya.

Bahkan, tujuh stasiun layang dan enam di bawah tanah buatan PT MRT Jakarta ini sudah disiapkan agar ramah bagi difabel dan anak. Setiap stasiun juga aman dengan disertai fasilitas lift dan eskalator. Fasilitas lift ini akan memudahkan difabel menuju lantai concourse dan peron tempat menunggu kereta.

Di Stasiun Senayan, lift khusus menuju concourse terletak di pintu masuk sisi timur dan barat. Sedangkan untuk menuju peron, disediakan satu lift yang terletak di dekat passanger gate sisi utara.

Di area peron penumpang, sinyal telekomunikasi belum tersedia. Meski begitu, nanti ketika mulai beroperasi jaringan telekomunikasi dapat diakses penumpang hingga kedalaman terowongan mencapai 20 meter. Untuk stasiun bawah tanah akan dilengkapi dengan pendingin ruangan dan area duduk akan tersedia untuk penumpang.

Pembatas antar peron yang dilapisi kaca yang memisahkan jalur kereta dengan titik berdiri penumpang akan terbuka dan tertutup ketika kereta berhenti. Dengan begitu dapat menghindari terjatuhnya anak-anak di peron kereta.

Fasilitas umum lainnya seperti toilet perempuan, laki-laki, dan difabel hingga tempat menyusui juga akan tersedia. Tak hanya itu, MRT Jakarta juga telah memperhitungkan perlindungan terhadap banjir dan gempa hingga magnitudo 8.

Proses konstruksi bawah tanah menerapkan pelapisan sealer untuk mencegah potensi air masuk celah antarpanel dinding. Lantai dan dinding stasiun dilengkapi water proofing membrane untuk mencegah air masuk ke dalam stasiun, begitu juga dengan sambungan antarsegmen terowongan.

Sabtu, 20 Oktober 2018

Gerbang Neraka Seakan Terbuka Saat Kapal Imigran Tenggelam di Dekat Indonesia


Sebuah kapal nelayan berukuran 19,5 x 4 meter berangkat dari Bandar Lampung menuju Christmas Island, Australia. Bahtera yang tak seberapa besar itu disesaki sekitar 421 imigran yang memendam harap, untuk bersatu kembali dengan keluarganya, memulai kehidupan baru di Negeri Kanguru, dan terutama, mendapatkan kebebasan.

Mayoritas datang dari Irak, juga Afghanistan, Iran, Palestina, Aljazair negeri-negeri yang terkoyak oleh konflik. Sekitar 36 jam setelah angkat sauh, tiba-tiba badai menerjang. Sejumlah perempuan hamil melahirkan secara prematur di atas kapal yang sedang terombang-ambing liar itu.

Salah satunya kali terakhir terlihat sedang terseret arus deras, dengan bayi merah yang masih tersambung tali pusat, saat kapal itu pecah dan karam di perairan internasional, sekitar 70 kilometer di selatan Pulau Jawa.

Sebanyak 353 orang di dalamnya tamat di lautan. Mereka yang tewas terdiri atas 146 anak-anak, 142 perempuan, dan 65 pria. Empat puluh satu orang yang selamat bergantung nyawa di puing-puing hingga 20 jam lamanya, sebelum diselamatkan kapal nelayan Indah Jaya Makmur dan Surya Terang.

Tragedi itu tak lekang dari ingatan Amal Hassan Basry. Perempuan asal Irak itu bahkan mengingat kapan persisnya kapal yang ia tumpangi tenggelam, pada 19 Oktober 2001, pukul 15.01 -- kala jarum di jam tangan para pencari suaka berhenti di waktu tersebut.

"Saat sedang menanti ajal, aku melihat semuanya," kata Amal kepada penulis bernama Arnold Zable pada 2004.

"Aku seakan seperti kamera. Aku masih bisa mendengar teriakan, jeritan. Aku melihat orang-orang tenggelam. Gerbang neraka terbuka."

Amal beruntung bisa selamat. Pasca-kejadian, ia menetap di Melbourne, Australia. Pun dengan seorang bocah 8 tahun yang kehilangan 21 anggota keluarganya. Hanya 44 orang yang berhasil dievakuasi dalam kondisi bernyawa.

Sejumlah orang menyamakan tragedi kapal tanpa nama itu dengan Titanic. Sementara, pemerintah Australia menyebutnya sebagai SIEV X -- Suspected Illegal Entry Vessel X.

SIEV adalah akronim yang digunakan aparat pengawasan untuk kapal-kapal yang masuk ke perairan Australia tanpa izin alias ilegal.

"Ini adalah tragedi dalam proporsi monumental," kata Menteri Imigrasi Australia, Philip Ruddock, seperti dikutip dari New Zealand Herald.

Ia menambahkan, kapal pengangkut imigran nahas itu dirancang untuk mengangkut maksimal 150 orang. Hanya sekitar 20 orang yang menolak naik karena merasa terancam bahaya.

Sementara itu, organisasi migrasi internasional atau International Organisation for Migration (IOM) mengaku, tragedi itu tak mengejutkan. "Melihat cara para penyelundup manusia itu mengangkut para imigran."

Para penyintas, yang mengalami patah tulang dan luka akibat karang tajam dirawat di sejumlah rumah sakit di Bogor dan Jakarta.

Kontroversi

Secara politis, tragedi itu kontroversial di Australia. Sebab, momentumnya bertepatan dengan kampanye pemilu federal -- ketika soal para pencari suaka dan perlindungan perbatasan menjadi isu besar.

Pemerintahan Perdana Menteri John Howard kala itu menerapkan aturan ketat terkait pencari suaka.

PM Howard mengklaim kebijakannya akan mencegah orang menyelundupkan manusia dan menghentikan perahu pencari suaka sebelum memasuki Australia. Pemerintah mengeluarkan instruksi kepada Angkatan Laut Australia dan Polisi Federal Australia (AFP) untuk mencegah setiap kapal pengungsi mencapai Negeri Kanguru.

new_banner_new
Sejumlah rumor dan teori pun menyeruak. Salah satunya soal dugaan bahwa Pemerintah Australia sengaja menyabotase kapal SIEV X yang penuh imigran.


Namun, pemerintah di Canberra membantah segala tuduhan dan sangkaan yang dialamatkan pada mereka. Kata mereka, tak ada sabotase.

Selain tenggelamnya kapal imigran di dekat Indonesia, sejumlah peristiwa bersejarah juga terjadi pada tanggal 19 Oktober.

Pada 1812, mimpi Napoleon Bonaparte untuk menaklukkan Rusia harus sirna. Ia dan pasukannya takluk oleh kombinasi pasukan Kekaisaran Rusia, cuaca dingin, serta kelaparan yang membawa nestapa.

Sementara, pada 19 Oktober 1796, Presiden AS Thomas Jefferson dituduh memiliki hubungan gelap dengan salah seorang budak perempuan.

Meski tak menyebut nama, Jefferson dituduh memiliki hubungan dengan Sally Hemings, yang merupakan salah satu budak miliknya.

Perempuan itu berkulit campuran -- bisa jadi ia adalah saudara tiri mendiang istrinya, Martha Jefferson.

Sementara, pada 2013, setidaknya 105 orang mengalami luka-luka dalam kecelakaan kereta yang terjadi di Buenos Aires.

Pada 1987 terjadi Tragedi Bintaro, dua kereta api lokal yang ditarik lokomotif diesel, di jalur Jakarta-Serpong saling bertabrakan

Sebanyak 156 orang meninggal dunia, ratusan lainnya luka-luka. Iwan Fals mengabadikan tragedi ini dalam lagunya yang berjudul 1910 dan Ebiet G. Ade mengabadikannya dalam lagu Masih Ada Waktu.

Yang Kamu Lihat Cerminkan Sisi Menarik Dirimu, Alien, UFO, atau Orang


Ada banyak cara mencari tahu hal unik di dalam diri. Salah satunya, dengan kuis kepribadian. Kuis-kuis demikian biasa dibuat untuk mendeskripsikan hal-hal menarik dalam diri yang mungkin tak terlihat oleh diri Anda sendiri.

Misalnya gambar di atas, tanyakan pada diri Anda, apa objek yang pertama kali Anda lihat? 

1. Orang melayang

Bila kamu melihat sosok 3 orang melayang seperti terhisap ke arah pesawat pertama kali, berarti kamu adalah orang mudah berbaur dalam segala kondisi dan situasi. Kamu sangat easy going dan santai.

Teman-teman senang mengajakmu berpetualang ke tempat-tempat baru. Tapi di sisi laiin, kamu juga merupakan sosok pemimpin yang kuat, mampi melihat ke depan, dan menikmati segala momen yang ada.

2. Pesawat ruang angkasa


Bila yang pertama kali kamu lihat adalah pesawat ruang angkasa, ini menandakan kalau kamu adalah orang yang baik hati, sabar, dan mudah disenangi orang. Kamu juga adalah sosok yang tidak mudah menilai seseorang, malahan mendukung mereka dengan segala keputusan yang dibuat.

Meski demikian, kamu harus waspada. Kebaikan hatimu mudah dimanfaatkan orang.

3. Wajah alien


Jika wajah alien yang kamu lihat pertama kali, berarti kamu merupakan sosok periang yang antimainstream. Kamu tidak melakukan sesuatu hanya karena banyak orang yang melakukannya.

Walau sering dianggap aneh, kamu tetap bangga dengan karakter tersebut bisa menjadi orang besar dengan semangatmu. Keunikan yang kamu punya membuat orang lain merasa nyaman dan menginspirasi mereka.

new_banner_new

RAJAPOKER88

Rajapoker88

RAJABAKARAT

Rajabakarat

SENANG DOMINO

RAJAWE1

Rajawe1

Popular Posts

Recent Posts

Unordered List

Text Widget

Blog Archive

Search

Diberdayakan oleh Blogger.

Translate